Tradis Nyadran Pesarean Soroloyo

Soropadan News.RADARMAGELANG.ID, Temanggung  - Tradisi nyadran Soroloyo Sapujud di Desa Soropadan terbilang unik. Lantaran makanan yang dibawa warga ditenteng menggunakan keranjang bambu untuk mengurangi sampah plastik.

Tradisi nyadran di Pesareyan Soroloyo Sapujud, Desa Soropadan, Kecamatan Pringsurat, Temanggung, rutin dilaksanakan setiap Jumat Pahing bulan Sya'ban.

 

Tokoh Desa Soropadan, Agus Sarwono menjelaskan, nyadran diikuti oleh keturunan pendiri Soropadan yakni Kiai Hongkopotro atau Pangeran Pujud yang merupakan prajurit kerajaan Mataram.

Biasanya, trah keturunan Pangeran Pujud mengenakan pakaian adat Jawa atau baju lurik saat nyadran.

Sudah 5 tahun ini pelaksanaan nyadran tidak menggunakan plastik sebagai pembungkus makanan.

Tetapi memakai keranjang bambu. "Makanan yang dibawa warga yang biasanya berisi nasi dan lauknya, serta jajanan, dimasukkan ke dalam keranjang. Setiap orang yang datang nyadran pasti dapat ini," jelasnya Jumat (14/2/2025).

Agus melanjutkan, penggunaan keranjang bambu dalam tradisi nyadran di Soropadan telah menjadi ciri khas.

Hal ini bentuk kampanye zero plastik untuk menjaga lingkungan. "Ini menjadi ciri khas kami untuk menjaga lingkungan dengan tidak menggunakan plastik," lanjutnya.

Salah satu warga, Esterika, 29, mengaku bahagia dengan lestarinya tradisi ini. Ia bisa bertemu dengan keluarga di luar kota lewat tradisi nyadran.

"Rasanya bahagia bisa bertemu keluarga. Di sini kami juga mendoakan sesepuh dan keluarga yang sudah  meninggal," ujarnya.

Tradisi nyadran di Kabupaten Temanggung turut mendapat dukungan dari pemerintah daerah. Diharapkan, tradisi ini terus lestari dan bisa diteruskan oleh generasi muda.

"Diharapkan juga tradisi ini ada inovasi menjadi event tahunan. Sehingga bisa menjadi daya tarik wisatawan untuk berkunjung ke Temanggung," kata Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Dinbudpar) Temanggung, Tri Raharjo.

Ia berharap, tradisi ini menjadi event tahunan untuk menarik wisatawan. Lantaran terdapat nilai edukasi, budaya, dan nilai wisata.


Tuliskan Komentar anda dari account Facebook
chat
chat
...
RESTO: WAROENG IWAK KALI

Jenis: MASAKAN JAWA
Menu Unggulan: 1.Berbagai olahan iwak/ikan air tawar. 2.Berbagai olahan ayam dan bebek. 3.Berbagai olahan sayur mayur.
Harga:

Lihat