Soropadan News, Apel Siaga Distribusi Logistik Pilkada 2024.
Distribusi logistik Pilkada 2024 menuju 7 TPS se Desa Soropadan,namun sebelumnya diadakan apel untuk memberikn arahan terkait beberapa hal ,diantaranya rute mobil pengangkut logistik. Mempertimbangkan letak TPS serta rute jalan ,rute pertama pengiriman ke TPA 6 kemudian ke TPS 7,TPS 1,TPS 2,TPS 3,TPS 5 dan yang terakhir ke TPS 5 .
Apel tersebut diikuti oleh Babinsa,Bhabinkamtibmas,PPS,PKD beserta PTPS ,serta Anggota Satlinmas Desa Soropadan.Dalam arahanya Agus Cahyono Ketua PPS menyampaikan" saat ini adalah pengiriman logistik ke TPS TPS,saya berpesan agar berhati -hati dijalan ,karena rute kita melewati jalan raya nasional yang sangat ramai kendaraan ,namun sebelumnya kita akan membuka ruangan penyimpanan kotak suara ,mohon PKD ,PTPS,Linmas untuk menyaksikan bersama sama pembukaan ruangan penyimpanan, dan nanti silahkan dicek apakah ada kotak suara yang segelnya rusak apa tidak ,setelah nanti diyakini segel aman ,maka terus akan kita kirim menuju TPS "
Sementara itu Bhabinkamtibmas Ipda Ferry Setyawan dalam arahanya " kepada semua anggota linmas yang bertugas di TPS agar tetap menjaga kesehatan dan tetap memakai atribut linmas ,jangan pake celana pendek ,dan jangan lupa salah satu tanggung jawab linmas dalam menjaga kotak suara sampai besok pagi " Setelah dirasa cukup,kemudian apel dibubarkan dan segera melaksanakan distribusi kotak suara ke TPS-TPS,
Tuliskan Komentar anda dari account Facebook