Soropadan News.Hari Batik Nasional Tahun 2024
Hari Batik Nasional diperingati setiap tahun di Indonesia pada tanggal 2 Oktober. Hari Batik Nasional 2024 jatuh pada hari Rabu (2/10/2024). Tanggal 2 Oktober dipilih sebagai Hari Batik Nasional untuk mengingat ketika batik resmi ditetapkan sebagai warisan dunia oleh UNESCO.
Warga Indonesia diharapkan menjadikan batik sebagai identitas bangsa dan simbol persatuan . Oleh karena itu, batik harus dilestarikan sebagai warisan budaya dan Masyarakat harus bangga memakai batik.
Untuk merayakannya, masyarakat dan seluruh pegawai pemerintah di tingkat pusat, provinsi, dan kabupaten sampai para pelajar mengenakan batik setiap Hari Batik Nasional.
Tuliskan Komentar anda dari account Facebook